Senin, 03 Agustus 2015

Tips Menambah Tinggi ( Ground Clearance ) Vario 125 ISS - Mengganti As Shock Depan


gambar Iwanbanaran.com-IWBspeed.com

Honda Vario 125 ISS keluaran tahun 2013, seperti dilansir dalam artikel ini memiliki ground clearance (selanjutnya ditulis GC) hanya 128 mm, sedangkan keluaran 2015 sudah dinaikkan menjadi 135mm. Yang menurut saya itu sangat tidak nyaman menghadapi polisi tidur di Negara Indonesia ini yang tidak mematuhi aturan dalam membuat polisi tidur, seperti yang tertuang dalam keputusan Menteri Perhubungan No.3 tahun 1994.

Bagian yang menunjang GC antara lain ukuran ban, panjang shock breaker ( sok belakang ) dan panjang front fork ( sok depan ). Nah atas alasan polisi tidur, saya menambah GC dengan tahapan awal menambah panjang front fork dengan cara melakukan subtitusi part dengan yang lebih panjang.



Saya mengganti fork pipe, atau biasa disebut dengan as shock depan milik Vario 125 ISS dengan milik Supra X 125 sekaligus dengan per shock -nya ( spring fork ) . Dari hasil pengukuran, as shock Vario 125 ISS memiliki panjang 330 mm, sedangkan milik Supra X 125 370 mm, memiliki perbedaan cukup signifikan 4cm . Pembaca bisa mengganti as shock sesuai dengan keinginan, asal tetap memperhatikan ukuran diameter dan model penahan pada garpu/segitiga komstir. Diameter milik fork pipe Vario 125 ISS 19 mm dengan model penahan klip. Artikel ukuran shock depan bisa menjadi referensi pemilihan as shock.

Gambar tinggi as shock normal dan setelah diganti Supra X 125


Dalam penggantian part ini yang saya siapkan:

  1. Front fork atau As Shock milik Supra X 125
  2. Spring fork ( per shock depan ) milik Supra X 125
  3. Oli Shock
Perlu perhatian, apabila pembaca memilih shock yang lebih panjang lagi, sebaiknya siapkan juga penggantian kabel rem cakram depan. Mengingat kabel rem cakram milik saya sudah cukup ketat tertarik. Berikut penampakan perbedaan front forkVario 125 ISS  milik saya.


Semoga artikel ini berguna. :)





23 komentar:

  1. As schok milik Supra bisa nggak bang, dipasang di beat street esp

    BalasHapus
  2. Untuk as shock supra nya, supra x 125 atau 125 FI? Atau klo berkenan mungkin berkenan, kode fork pipe nya supra x tsb om

    BalasHapus
    Balasan
    1. Supra X 125 om.. untuk kode fork pipe nya saya lupa foto om..

      Hapus
  3. Klo untuk vario 110 front fork pipe biar lebih panjang pake vario 125 aja apa gmn ya...
    Shock belakang yg ukuran 300mm mo aku ganti yg 330mm om.

    BalasHapus
  4. Seruling shock tetep pakai yg asli vario om? apa harus ganti?

    BalasHapus
    Balasan
    1. seruling itu yang mana ya? yang diganti per sama fork pipe nya (pipa yang chrome)

      Hapus
  5. Divario saya sudh ganti per shock dan fork Pipe pny supra/karisma tpi kok msh ada suara juduk ya sperti ada part yg bertabrakan, solusi nya gmn ya..trims

    BalasHapus
  6. Om kalo pake as shock supra lama itu sama atau tidak yah?

    BalasHapus
  7. Om kalo pake as shock supra lama itu sama atau tidak?

    BalasHapus
  8. Kabel rem depannya diganti punya motor apa.?

    BalasHapus
  9. Sama ga om diameter supra x dgn vario 150 ?

    BalasHapus
  10. Untuk mengganti as sok depan vario 125 ke as sok supra x125 apakah kabel rem berpengaruh gan,

    BalasHapus
    Balasan
    1. Seperti saya sebutkan diatas, kabel rem tertarik ketat, sebagai solusi, sayalepas braket kabel rem depan

      Hapus
  11. saya coba di beat street,bunyi jedug jedug

    BalasHapus
    Balasan
    1. Wah kurang cocok berarti.. jedug jedug mungkin per nya kurang panjang... coba cari yang lebih panjang

      Hapus
  12. Mas mau bertanya itu pergantian nya hanya as dan per... Itu sulingan nya pakai punya supra atau masih bawaan vario nya?

    BalasHapus
  13. Saya uda apply. Telat sih applynya. Cuma kaloabis pewat poldur kenceng, bunyi ngejedak gitu. Mas ngalamin demikian gak?

    BalasHapus
  14. Untuk shoch belakang gimana gan kok TDK diulas ?

    BalasHapus
  15. Shock belakangnya di ganti juga tidak mas dengan ukuran shock yang lebih tinggi atau di kasih peninggi shock..??

    BalasHapus
  16. shock belakang ganti yamaha x-ride

    BalasHapus
  17. Izin tanya bang, klw as shock Supra x 125 lama tu masuk ndk ya ke Supra x 125 fi new?

    BalasHapus